Polres Tual Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Simpatik 2024

Kapolres Tual AKBP. Prayudha Widiatmoko, S.I.K Foto/doc: Humas Polres Tual 
Tual, harianmaluku.com - Kepolisian Resor (Polres) Tual melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Simpatik Salawaku 2024 Polres Tual dengan tema "Meningkatkan Kesadaran dan Kepatuhan Masyarakat Terhadap Pentingnya Keselamatan Dalam Berlalulintas di Jalan Raya" bertempat di Lapangan Apel Mapolres Tual Kamis, (13/6) pukul 08:20 WIT.


Pejabat apel terdiri dari Inspektur Apel Kapolres Tual AKBP Prayudha Widiatmoko, S.I.K, Perwira Apel Kasat Lantas Polres Tual Iptu Raymond Daniel Titaheluw, S.Tr.K., S.I.K., M.M dan Komandan Apel Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Tual Ipda Roni Ruhulessin.


Adapun Peserta Apel sebagai berikut:

1. 1 SST PJU Perwira Polres Tual

2. 1 SST Sat Sabhara Polres Tual

3. 1 SST Sat Lantas Polres Tual

4. 1 SST Gabungan Staf Polres Tual

5. 1 SST Gabungan Sat Intelkam, Sat Reskrim dan Sat Resnarkoba Polres Tual.


Kapolres Tual AKBP. Prayudha Widiatmoko, S.I.K saat membacakan amanat Kapolda Maluku Drs. Lotharia Latif, S.H.,M.Hum mengatakan bahwa permasalahan di bidang lalulintas dewasa ini telah berkembang dengan sangat cepat dan dinamis.


Hal ini sebagai konsekuensi meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi jumlah penduduk yang memerlukan alat transportasi sebagai sarana mobilitas dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.


Berbagai permasalahan tersebut diantaranya adalah meningkatnya pelanggaran lalulintas yang menyebabkan kecelakaan dan kemacetan sehingga memerlukan upaya penanganan secara profesional dan komprehensif agar tercipta Kamseltibcar Lantas sebagaimana yang diharapkan.


"Kita menyadari bahwa, dalam menghadapi permasalahan di bidang lalulintas tersebut dibutuhkan peran serta stakeholder agar mampu meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat" kata Kapolres mengutip amanat Kapolda.


Selain itu juga diperlukan koordinasi bersama antara instansi Pemerintahan lainnya yang bertanggungjawab dalam pembinaan Kamseltibcar Lantas yang selama ini dirasakan masih perlu ditingkatkan.


"Apabila koordinasi tersebut tidak optimal maka akan berdampak pada kurang maksimalnya ketersediaan sarana dan prasarana lalulintas jalan" ujarnya.


Regulasi angkutan over dimensi dan over loading serta rendahnya tingkat kesadaran dan disiplin masyarakat dalam mematuhi aturan ataupun ketentuan perundang-undangan di bidang lalulintas>


Guna untuk mewujudkan keselamatan berlalulintas di jalanraya maka perlu adanya peningkatan rumusan manajemen keselamatan jalan.jalan yang berkeselamatan, kendaraan yang berkeselamatan, perilaku pengguna jalan yang berkeselamatan, serta penanganan pra dan pasca kecelakaan.


Guna mengimplementasikan rumusan tersebut diatas, Polda Maluku telah menetapkan Kalender Operasi Simpatik Salawaku 2024 dan bertepatan dengan perayaan hari Idul Adha 1445 Hijdriah yang jatuh pada tanggal 17 Juni 2024 sehingga merupakan langkah strategis yang diambil oleh Kepolisian Daerah Maluku untuk meningkatkan keselamatan dan ketertiban lalulintas di jalan raya.


Operasi simpatik tahun 2024 ini, merupakan salah satu upaya Polri dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap pentingnya keselamatan dalam berlalulintas di jalan raya. 


Melalui pendekatan persuasif dan edukatif terutama kegiatan tersebut dilakukan dengan cara memberdayakan fungsi dikmas lantas secara optimal, penerangan masyarakat di media cetak maupun elektronik serta pelayanan informasi lalulintas melalui manajemen media, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat pengguna jalan.


Melalui penyelenggaraan operasi simpatik Salawaku ini maka diharapkan akan tercapai beberapa tujuan sebagai berikut:

 Pertama, meningkatnya disiplin dan kesadaran masyarakat dalam berlalulintas.


Kedua, terciptanya situasi Kamseltibcar Lantas secara optimal serta menurunnya angka kecelakaan lalulintas.


Ketiga, terciptanya kepercayaan masyarakat terhadap Polri dengan terbentuknya opini positif dan citra tertib dalam berlalulintas 


Keempat, menurunnya angka pelanggaran yang akan diimbangi dengan jumlah kecelakaan lalulintas.


Kelima, menurunnya jumlah titik kepadatan arus lalulintas dengan kehadiran personel lalulintas di lokasi kemacetan.


Keenam, meningkatnya kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap pentingnya keselamatan dalam berlalulintas di jalan raya.


Sebelum mengakhiri amanat ini, saya menekankan agar selama pelaksanaan operasi ini, faktor keamanan, keselamatan dan kesehatan personel diutamakan.


Tanamkan kepada masyarakat bahwa untuk mewujudkan Kamseltibcar Lantas yang harus kita lakukan adalah kepatuhan dan disiplin dalam berkendara 


Akhirnya, dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa, saya mengucapkan "Selamat melaksanakan tugas operasi kepolisian dengan sandi"Simpatik Salawaku 2024" 


"Demikian amanat saya, semoga yang Maha Kuasa senantiasa memberikan perlindungan, kekuatan dan keselamatan kepada kita dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada masyarakat bangsa dan negara" tutup Kapolres.


Pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Simpatik Salawaku Tahun 2024 berlangsung dengan baik dan lancar.


Selain, turut hadir Wakapolres Tual Kompol Teddy, S.H, Kabag Ops Polres Tual Kompol Arsad Rengur, para PJU Polres Tual, dan seluruh jajaran Polsek Polres Tual.

SPONSOR
Lebih baru Lebih lama
SPONSOR