Langgur, harianmaluku.com - Penjabat (Pj) Bupati Maluku Tenggara (Malra) Drs. Jasmono, M.Si, selaku Ketua TPID Maluku Tenggara, menghadiri sekaligus membuka Kegiatan High Level Meeting Pengendalian Inflasi Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional yaitu Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M Kabupaten Maluku Tenggara, Rabu, (3/4/2024) di Ruang Rapat Kantor Bupati Maluku Tenggara.
Pj. Bupati menjelaskan, tarikan permintaan pada moment Hari Raya Idul Fitri yang akan dirayakan beberapa waktu kedepan tentu harus menjadi perhatian bersama, jika tidak diantisipasi secara baik, akan dapat mengakibatkan terjadinya kenaikan harga yang akan memberatkan masyarakat.
Dijelaskan, moment tersebut akan mengakibatkan terjadinya inflasi yang cukup besar. Berdasarkan pengalaman, bahwa kenaikan harga dapat terjadi karena pasokan dan distribusi yang tidak mampu mengimbangi naiknya permintaan.
Tambah Beliau, beberapa kebijakan dan langkah konkrit yang sudah dilakukan antara lain High Level Meeting TPID Kabupaten Maluku Tenggara dalam rangka Hari Raya Idul Fitri, beberapa rekomendasi penting telah diambil, ditindaklanjuti dengan aksi lapangan yang dapat digambarkan yaitu
1. Upaya menjaga ketersediaan barang kebutuhan pokok dan penting, maka produksi pangan lokal dan komoditi pangan penyebab inflasi secara terus menerus didorong untuk berproduksi. Satgas pengendalian harga secara berkala melakukan inspeksi ke gudang logistik, gudang distributor, agenda penyalur, pasar, swalayan termasuk agen BBM.
2. Upaya menjaga keterjangkauan harga, hasil pemantauan dan inspeksi oleh Satgas Pangan dan TPID menunjukan bahwa periode hari besar keagamaan tahun ini sudah terjadi pergerakan kenaikan harga pada beberapa komoditi meskipun tidak signifikan. Untuk mengantisipasi kenaikan harga maka Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara melaksanakan operasi pasar, kegiatan pasar murah dan bazar produk pangan lokal.
3. Memantau perkembangan harga. Pemerintah melalui Dinas terkait selalu melakukan pemantauan Langsung terkait Kenaikan harga barang
4. Membangun komunikasi dan kerjasama, komunikasi efektif terus didorong untuk meningkatkan koordinasi lintas sektor dan antar unsur terkait.
Pj. Bupati berharap, melalui Rakor ini akan lahir langkah-langkah konkrit untuk menjaga stabilitas harga dan keterjangkauan harga barang pokok dan penting secara berkelanjutan.
Hadir pada kegiatan tersebut, Penjabat Sekretaris Daerah selaku Ketua Harian TPID, Ir. Nikodemus Ubro, M.Si, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Pimpinan OPD dan Instansi Vertikal terkait selaku Anggota TPID Maluku Tenggara.