Langgur, harianmaluku.com - Penjabat (Pj) Bupati Maluku Tenggara (Malra) Drs. Jasmono, M.Si memastikan seluruh kebutuhan masyarakat, terutama pada saat menjelang Perayaan Idul Fitri tersedia.
"Kita harus mempersiapkan dari aspek keamanan, aspek kebutuhan transportasi, mudik dan dari aspek bagaimana kita mengendalikan inflasi dan memastikan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat" katanya saat menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral dalam menghadapi Idul Fitri 1445 Hijdriah/2024 Masehi yang digelar Polres Malra di Aula Kantor Dinas Sosial setempat Senin, (1/4/2024).
Dikatakan rapat koordinasi lintas sektor ini bagian dari upaya guna membangun sinergi lintas sektor untuk memastikan semua persiapan menjelang lebaran berjalan dengan baik.
"Saat ini masih dalam suasana puasa bagi umat muslim yang melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadan. Rapat koordinasi ini sangat penting. Kita belajar dari berbagai kejadian di banyak daerah, banyak pelaksanaan hari besar keagamaan yang tidak dipersiapkan dengan baik tidak berjalan sesuai dengan harapan" tuturnya.
Atas nama Pemerintah daerah, Jasmono, menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Malra, Danlanud Dominicus Dumatubun, Dandim 1503 Tual, Ketua Pengadilan Negeri Tual dan Dinas Perhubungan Malra.
"Sekaligus mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan rapat koordinasi hari ini sebagai upaya membangun sinergi lintas sektoral" ucap Jasmono.
Pemerintah daerah, lanjut Jasmono juga mengajak seluruh elemen masyarakat Maluku Tenggara, untuk bersama-sama bergandengan tangan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di daerah.
"Kamtibmas tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat keamanan TNI dan Polri, tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah daerah, tidak hanya menjadi tanggung jawab tokoh agama, tokoh adat, tetapi, tanggung jawab seluruh elemen masyarakat" pungkasnya.